Visi Sekolah
Jumat, 20 Sep 2024

  • “Terbentuknya manusia berprestasi yang berkarakter: religious, disiplin jujur, tanggung jawab, cerdas, sehingga mampu bersaing di era baru, era digital”
12 Juni 2023

ACARA GEBYAR P5 (PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA) SMA KATOLIK DIPONEGORO BLITAR

Senin, 12 Juni 2023 Kategori : informasi

Rabu, 17 Mei 2023

Gebyar P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) merupakan salah satu kegiatan SMA Katolik Diponegoro Blitar sebagai penilaian dari hasil karya para siswa-siswi kelas X (sepuluh) selama pembelajaran P5 di SMAK Diponegoro. Pembelajaran P5 di SMAK Diponegoro terdapat 3 tema yaitu Kewirausahaan, Kearifan Lokal, dan Kebhinekaan. Ke-3 tema ini juga ditampilkan dalam acara Gebyar P5. Penerima tamu diwakilkan oleh Alexius dan Jodies, pembawa acara oleh Oliver dan Mayratna, dari Duta Bahasa.

Sebelum memasuki inti acara Gebyar P5, para wali murid maupun pengunjung diarahkan menuju stand Kewirausahaan masing-masing kelas X (sepuluh), dan diarahkan juga menuju stand Kearifan Lokal (gabungan dari seluruh kelas sepuluh).

Setelah melewati stand Kewirausahaan dan Kearifan Lokal, para hadirin menyaksikan pentas seni dari tema Kebhinekaan. Berikut ini adalah rangkaian acara dan dokumentasi acara Gebyar P5 SMAK Diponegoro :

  • Doa Pembuka yang dipimpin oleh Ibu Jessica.
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SMAK Diponegoro dari tim paduan suara SMAK Diponegoro.
  • Sambutan dari Kepala Sekolah SMAK Diponegoro  Ibu Damayanti Laksmayoni Dorothea S.Tp.
  • Tari Pembuka : Tari Remo
  • Tari Grajakan Banyuwangi
  • Tari Sumatra – Tari Bali oleh kelas X-3
  • Tari Kalimantanan oleh kelas XI-PIA
  • Tari Jaipong oleh kelas X-2
  • Tari Jawa Timur Incling oleh kelas XI-PIS
  • Tari Kalimantan – Tari Papua oleh kelas X-1 dan X-4
  • Penampilan Solo oleh Galathea Freapatu dari kelas X-4 ( Lagu Rasah Bali )
  • Penampilan Tim Paduan Suara “Rek Ayo Rek”
  • Tari Barongan Blitaran oleh kelas X-2
  • Dance dari tim Dance Lit Revolution
  • Doa Penutup yang dipimpin oleh Ibu Sisil

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar